Tindak Lanjut Instruksi Gubernur Terpilih Dedi Mulyadi, SMK Pembangunan Bagikan Puluhan Ijazah Alumni

Tindak Lanjut Instruksi Gubernur Terpilih Dedi Mulyadi, SMK Pembangunan Bagikan Puluhan Ijazah Alumni

 

Indramayu, delikinfo.com— Menindaklanjuti instruksi Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi, SMK Pembangunan Tukdana Indramayu langsung mengumumkan kepada para alumni agar segera mengambil ijazah mereka.

Dalam unggahan di akun TikTok @KangDediMulyadi pada Selasa (21/1), Dedi menegaskan bahwa seluruh kepala sekolah, mulai dari SD hingga SMA/SMK di Jawa Barat, harus segera menyerahkan ijazah kepada siswa yang telah lulus.

“Ijazah adalah dokumen penting bagi masa depan siswa, baik untuk keperluan karier maupun pendidikan mereka. Jika ada tunggakan, silakan disusun dan akan ada tim yang berkoordinasi dengan kepala sekolah terkait kewajiban tersebut,” ujar Dedi.

Instruksi ini langsung direspons oleh SMK Pembangunan Tukdana, yang segera mengumumkan bahwa seluruh alumni yang belum mengambil ijazah bisa segera datang ke sekolah pada jam kerja, tanpa dipungut biaya.

“Iya, benar. Alumni yang belum mengambil ijazahnya bisa datang mulai Senin hingga Jumat, pukul 08.00–12.00 WIB,” ujar Soleh, TU SMK Pembangunan, saat dikonfirmasi Selasa (04/02/2025).

Soleh menjelaskan bahwa ada 30 ijazah yang sudah disalurkan. Mayoritas merupakan milik lulusan angkatan 2023 dan 2024.

“Bukan karena ditahan, tapi memang belum diambil. Banyak siswa yang langsung direkrut perusahaan setelah lulus, sehingga mereka lebih memilih bekerja dulu dengan menggunakan surat keterangan lulus,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *